5 Tugas Staff Payroll Ini Siap Memudahkan Pekerjaan Anda!

tugas staff payroll

 

Secara umum, staff payroll adalah orang yang memiliki tanggung jawab untuk mengurus semua gaji karyawan dalam suatu perusahaan. Pengurusan gaji tersebut meliputi upah pokok, tunjangan tetap, dan tunjangan tidak tetap, termasuk pembayaran jaminan sosial.

Akan tetapi, ternyata tugas staff payroll tak hanya sebatas itu. Penasaran tentang peranan mereka dalam perusahaan? Berikut penjelasan lengkapnya.

Daftar Tugas Staff Payroll

Berikut kami rangkum 5 tanggung jawab seorang staff payroll. Simak baik-baik ya!

1. Mengurus Absensi Karyawan

Seorang staff payroll bertugas untuk mengurus absensi karyawan. Hal ini berhubungan dengan penyiapan hingga penginputan data absensi saat mendekati waktu pembagian gaji. Data tersebut berisi waktu mulai bekerja, sakit, izin, dan lembur.

Proses penginputan setiap bulan berbeda-beda, tergantung dari jam kerja dan kehadiran karyawan tersebut. Oleh karena itu, proses ini membutuhkan ketelitian yang tinggi agar menghindari kesalahan perhitungan pada gaji karyawan.

2. Menyiapkan slip gaji

Semua karyawan membutuhkan slip gaji sebagai bukti penerimaan pendapatan karyawan setiap bulan. Slip gaji ini berisi informasi tentang gaji pokok, jumlah jam kerja, jumlah lembur, dan hal lain yang harus dibayar perusahaan kepada karyawan.

Baca juga: Gross Up PPh 23, Salah Satu Metode Pemotongan Pajak

Slip gaji biasanya digunakan untuk mengambil kredit atau cicilan, misalnya barang, kendaraan, atau bahkan rumah. Saat ini, tugas staff payroll untuk pembuatan slip gaji sudah menggunakan software tertentu untuk memudahkan pekerjaan dan meminimalisir terjadinya kesalahan.

3. Membuat laporan gaji bulanan

Selain slip gaji, tugas dari staff payroll adalah membuat laporan gaji karyawan setiap bulan. Laporan tersebut akan diserahkan kepada staff keuangan dan pihak perusahaan. Tujuan dari pembuatan laporan gaji ini yaitu sebagai bahan evaluasi dan perencanaan pada periode mendatang.

4. Mengumpulkan berkas lain yang berhubungan dengan gaji karyawan

Seorang staff payroll juga harus mengumpulkan berkas dari semua pengeluaran yang berhubungan dengan gaji karyawan. Berkas tersebut meliputi data dan informasi karyawan, jenis pajak penghasilan, dan lain-lain.

Baca juga: Cara Kirim Laporan PPN Bulanan Secara Online

5. Mendata karyawan baru dan keluar

Mendata karyawan baru dan keluar termasuk bagian dari pemberian gaji. Staff payroll harus menginput identitas karyawan baru agar dapat menerima gaji pada akhir bulan. Adapun untuk karyawan yang telah keluar maka datanya harus dihapus

Nah, itulah tugas staff payroll yang wajib untuk dilaksanakan dalam sebuah perusahaan. Karena peranan penting yang dimilikinya, pastikan saat dalam memilih staff payroll Anda berhati-hati dan memperhatikan reputasi serta kualitasnya ya!

id_IDIndonesian
Scroll to Top
Open chat
1
Welcome to JT Consulting, consult with our friendly team today for your designated business solutions.